Cara Memilih Warna untuk Plafon Rumah Termudah

Cara Memilih Warna untuk Plafon Rumah Termudah

DAFTAR ISI

Cara Memilih Warna untuk Plafon Rumah Termudah – Plafon rumah memang harus diperhatikan pemilihannya sebagai interior rumah Anda. Meskipun memang kebanyakan dari masyarakat Indonesia jika berbicara mengenai dekorasi interior rumah, cenderung untuk berfokus hanya pada tampilan dinding dan juga penataan furniture saja. Padahal penggunaan plafon ini juga penting untuk diperhatikan, sehingga tidak heran bagi yang jarang memperhatikan plafon yang ada di rumah tersebut membiarkan plafon ini polos. Jika Anda mampu untuk mengeksplor dan juga bermain desain pada dekorasi plafon ini, Anda akan mendapatkan berbagai jenis tampilan yang baru dari plafon tersebut.

Terlebih bagi Anda yang cenderung mengecat plafon dengan warna putih dan membiarkannya polos, Anda dapat mencoba untuk mengecat plafon tersebut dengan warna lainnya sehingga terkesan lebih indah dan pastinya memiliki tampilan yang berbeda dibandingkan sebelumnya. Bagi Anda yang tertarik untuk mencoba mendekorasi dan merubah tampilan plafon rumah Anda, kini ada beberapa Cara Memilih Warna untuk Plafon yang dapat Anda lakukan untuk mewujudkan tampilan cantik dari plafon tersebut. 

Tinggi Plafon

Pertama, Anda harus memperhatikan pemilihan warna untuk digunakan pada plafon yang ada di rumah Anda tersebut dengan tepat. Apabila ruangan-ruangan yang ada di rumah Anda memiliki luas yang cukup luas, maka gunakanlah plafon yang cukup tinggi pula lalu lakukanlah penataan berbagai furniture yang Anda miliki dalam ruangan tersebut sebaik mungkin sehingga menciptakan keseimbangan yang baik bagi ruangan yang ada di rumah Anda tersebut. Biasanya Anda akan cenderung untuk memilih karpet, furniture, aksesoris dan hiasan lainnya yang berfokus pada bagian lantai, tanpa Anda sadari bagian atas di ruang tersebut menjadi kosong.

Warna Lembut

Untuk menghindari hal tersebut, Anda dapat melakukan berbagai eksperimen yang terkait dengan mendekorasi plafon rumah tersebut. Salah satunya adalah dengan mengaplikasikan warna-warna lembut pada plafon tersebut, tujuannya adalah untuk memberikan kesan yang dekat. Misalnya saja Anda dapat menggunakan warna-warna seperti cokelat muda, krem dan putih mutiara. Penggunaan warna yang berkarakter membuat kesan seimbang antara ruang atas dan bawah sehingga ruang atas tidak terkesan kosong. Tips yang kedua adalah dengan meletakkan unsur kaca atau metal pada plafon agar terlihat tidak terlalu tinggi. Anda juga dapat menggunakan jendela dengan ukuran yang tinggi, lampu gantung dan juga skylight agar memberikan kesan plafon yang ada di rumah Anda tersebut tidak terlalu tinggi.

Artwork

Sedangkan untuk tips yang terakhir adalah dengan memberikan sentuhan artwork pada plafon rumah yang Anda miliki tersebut. Banyak pilihan artwork yang dapat Anda aplikasikan pada plafon tersebut, contohnya Anda dapat menambahkan lukisan yang digambar langsung pada plafon Anda tersebut. Meskipun memang jarang plafon yang memiliki unsur lukisan untuk digunakan di hunian pribadi, tetapi untuk referensi, Anda dapat melihatnya di berbagai gedung dan tempat-tempat umum, seperti di mall, gereja, masjid dan juga museum. Berbagai gambar sederhana dapat menjadi inspirasi Anda dalam menambahkan kesan yang berbeda pada plafon tersebut, seperti halnya motif mozaik.

Berbagai tips dan Cara Memilih Warna untuk Plafon Anda agar tidak terlihat monoton dan juga lebih berdimensi tersebut dapat menjadi referensi dan juga Anda pun dapat melakukan eksperimen dalam mewujudkan plafon yang sesuai dengan style Anda. Sesuaikan pula dekorasi atau eksperimen Anda pada plafon tersebut dengan konsep rumah Anda agar terlihat serasi dan juga menyatu dengan semua elemen yang ada di rumah tersebut.

Gani Hartono

“Doubt kills more dreams than failure ever will"
Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on email